MAKEUP RIAS PANGGILAN

Kombinasi Warna Pink Pada Busana Pengantin Dan Nuansa Pesta Pernikahan

Unsur warna Pink memiliki makna yang lebih berjiwa muda dan energik. Sehingga sering diaplikasikan dalam tatatan warna pada acara-acara yang bersifat kekinian atau young style. Bisa kita lihat pada acara valentine maupun ulang tahun seringkali warna pink mendominasi nuansa warna. 
Memang warna Pink atau merah muda banyak digemari oleh para wanita muda dengan sifat feminimnya, oleh karena itu juga, banyak produk-produk kewanitaan yang menggunakan unsur warna pink untuk lebih menarik perhatian dari para wanita.

Dalam dunia wedding, pink juga seringkali diminta oleh pengantin untuk diambil sebagai pilihan dalam menghiasi nuansa pesta pernikahannya. Dari permintaan warna pink sebagai nuansa pesta dari pengantin itu, ada yang menginginkan pink sebagi warna primer, namun ada juga yang menginginkan pink sebagai warna sekunder saja.

Jika warna pink dijadikan warna utama atau primer dalam pesta pernikahan, maka warna pink akan mempengaruhi tata rias pengantin, dan warna yang lain merupakan warna yang berperan sebagai pengkontras. Begitu juga sebaliknya.

Warna pink, apakah itu berperan sebagai warna primer ataupun sekunder, dalam menata nuansa pesta, sebaiknya di kombinasi dengan warna-warna yang dapat mengharmoniskan suasana. Sebenarnya dalam acara apapun boleh-boleh saja menggabungkan warna-warna yang saling bertabrakan, karena hal itu tidak ada pelarangannya. Namun alangkah indahnya dipandang mata bila kita melihat sebuah tata dekorasi dengan tatanan warna yang harmonis dan eksotik.

Beberapa kombinasi warna pink pada pesta pernikahan dapat dilakukan antara lain dengan cara sebagai berikut.

Pink sebagai warna primer 
Busana pengantin : Bila memang pink sebagai pilihan untuk warna busana pengantin maka untuk warna pendamping dapat digunakan warna silver ataupun putih.  Aksesories silver mulai dari mahkota sampai selop akan mengharmoniskan penampilan. Makeup juga tak lepas dari warna pink, dan perias akan memberikan sentuhan warna pink pada makeupnya.
Dekorasi : Warna kain tirai pada tenda pink yang di mixing dengan silver atau abu-abu. Untuk dekorasi pelaminan gunakan bunga-bunga yang berwarna merah atau pink. Unsur warna hijau akan didapat dari daun dekorasi bunga yang berfungsi untuk menyejukkan suasana.

Pink sebagai warna sekunder
Busana pengantin : Pilihan untuk warna busana pengantin adalah warna yang tidak terang atau muda. Busana abu-abu silver atau putih dapat dijadikan pilihan. Busana warna hijau muda juga dapat menjadi pilihan, karena dalam dekorasi akan terdapat warna hijau. Pink sebagai warna pendamping dapat mensinkronkan warna dari busana dari sisi payet, dalaman, atau hijab. Aksesories dengan warna pink dapat di lakukan pada hijab (untuk pengantin muslim). Makeup juga tak lepas dari warna primernya, dan perias akan memberikan sentuhan warna  yang pas makeup pengantinnya.
Dekorasi : Warna kain tirai pada tenda adalah mixing pink 30% dengan warna utama. Warna utama yang terbaik adalah putih, silver atau abu-abu. Untuk dekorasi pelaminan gunakan sedikit bunga-bunga yang berwarna merah atau pink. Kesejukan suasana akan didapat dari unsur hijau daun dekorasi bunga.

Pink bila ingin dikombinasikan dengan warna terang seperti hijau atau biru, dapat dilihat dari tema acaranya. Warna terang memiliki peran dengan makna tertentu Jika diselaraskankan dengan nuansa pesta. Untuk busana pengantin, warnanya juga memiliki aura yang dapat memikat para tamu undangan dan menjadi paduan keindahan pesta secara keseluruhan.

Contoh foto adalah pengantin muslimah kali ini menggunakan unsur warna pink pada busana pengantin muslimah silver. Seperti yang sering kita lihat bahwa warna silver merupakan warna pembawa suasana elegan dan cerah. Sesuai dengan konsep psikologinya dimana warna silver dapat membawa suasana kecerahan hidup, pilihan silver pink pada busana pengantin merupakan pilihan yang baik bila calon pengantin ingin suasana pestanya terkesan cerah dan tetap kekinian.

Pada busana warna silver ini, unsur pink berperan lebih dalam menghidupkan suasana pesta. Dan alhasil, tata rias pengantin muslimah dengan tatanan warna yang harmonis ini menjadi momen indah yang tak terlupakan bagi pengantindan keluarga.

gsrp*

Popular posts from this blog

Harga mulai 1.000.000 Paket Makeup Rias Pengantin 2023

HARGA PAKET MAKEUP SANGGUL RIAS PENGANTIN BATAK DI JAKARTA BOGOR

Mengatur Jadwal Tata Rias Pengantin Dari Akad ke Resepsi.